Thursday, June 21, 2007

Perlu Pendinginan Dulu, Sampai Menjadi Lebih Jelas

Kita masih ingat apa yang terjadi pada 7 Juni 2007, Ketika itu Sterling jatuh tersungkur dihadapan semua mata uang dunia. Sterling jatuh setelah diumumkan tingkat suku bunganya yang tidak berubah di posisi 5,5%. Hasil rapat suku bunga oleh Monetary Policy Committee (MPC) yang dilakukan pada 6-7 Juni itu kemarin notulennya diumumkan.

Ternyata hasil voting yang dilakukan oleh 9 orang anggota MPC – BOE ini cukup ketat, yaitu 5 orang menghendaki suku bunga tetap dan 4 orang menghendaki kenaikan, termasuk Sang gubernur BOE sendiri, Mervyn King.

Hasil voting 5-4 ini jauh diluar prediksi pasar yang cuma 7-2. Pesan apa yang ditangkap dari hasil voting ini?? Pesannya yang tersirat, pada rapat MPC yang akan datang makin menguatkan kemungkinan bahwa akan terjadi kenaikan suku bunga lanjutan. Hal ini dapat memperlebar kembali jarak antara suku bunga BoE dengan Suku bunga The Fed yang kini terpaut 25 bsp.

Ekspektasi kenaikan inilah yang membuat sterling mampu terus menguat. Dan terhadap USD sterling berhasil menembus level keramat 1.9885 dan mencapai high 1.9946.

Sampai siang ini, Kamis 21 Juni 2007, GBP-USD terlihat masih akan turun. Kemungkinannya akan mencapai 1.9885. Bila berhasil menembus 1.9885 GU kemungkinan besar akan dapat pula menembus 1.9867. Apabila kedua level ini berhasil dilewati, GU dipastikan telah mengakhiri wave kenaikannya.

Pada kondisi seperti ini lebih baik menunggu perkembangan selanjutnya hingga semua sudah semakin jelas.

Wait and see

Salam Sukses,

T. Asra
Motto : Besar ambil, kecil sikat. Loss jangan !!!

Chart

No comments: