Thursday, May 24, 2007

GBP-USD Masih Mungkin Naik Lagi


Semula saya tidak mengira kalau GBP-USD naik sangat kencang hingga menembus target ketiga TPiii di area 1.9873 (lihat garis hijau pada chart kemarin). Saya memperkirakan kenaikan GU kemarin hanya berada di area 1.9816-an dan baru pada hari ini dapat mencapai target ketiga di area 1.9873.
Karena itu kemarin saya hanya menulis diblog TPii at 1.9816, meski dalam trading saya level 1.9873 tetap saya tembak. Lihat jawaban komentar di link ini.

Hari ini Kamis 24 Mei 2007 GBP-USD masih mungkin naik lagi ke area 1.9916 namun sebelum kesana GU perlu turun dulu ke area 1.9805 – 1.9784.
Penurunan yang terus berlanjut hingga menembus 1.9758 dapat menggagalkan skenario kenaikan GU ke 1.9916. Meski apabila terjadi break 1.9758, saya yakin penurunan ini tidak akan dapat menembus 1.9710-an.

Beberapa posisi yang layak dipertimbangkan ketika running pagi ini 1.9862 :

1. Sell at 1.9884 SL 1.9934 TP 1.9844 (+40) TPii 1.9827 (+57) TPiii 1.9800 (+84)
Sebagai pengaman : tetap gunakan trailing stop.

Yang perlu diperhatikan hari ini :
CBI trends industry Inggris, Pk. 17.00 WIB
Durable Goods Orders (DGO) AS dan Initial Jobless Claims AS, Pk. 19.30 WIB
New Home Sales AS, Pk. 21.00 WIB

Chart

No comments: