Wednesday, September 12, 2007

GBP-USD Membentuk Zigzag Diagonal

Mulai kemarin saya sudah menempatkan posisi. Dan baru hari ini saya bisa melakukan update blog.

Banyak kejadian di market selama saya tidak trading, terutama telah terjadi penajaman isu soal pemangkasan suku bunga the fed. Isu awal apakah dipangkas atau tidak pada pertemuan FOMC 18 September 2007 ini.
Sekarang isu menjadi lebih tajam lagi : Kalau dipangkas, berapa poin yang mesti diambil, apakah 25 basis poin ataukah 50 basis poin?.

Apapun pilihannya tetap merupakan pilihan pahit buat dollar.

Hari ini Rabu, 12 September 2007 GBP-USD masih memiliki ruang untuk kenaikan, setidaknya masih dapat naik hingga ke area 2.0347 - 2.0386 bahkan bisa ke area 2.0416.

Sejak 29 Agustus 2007 pada chart H4 GBP-USD membentuk pola zigzag diagonal yang cukup rumit. Pola ini menggambarkan kejenuhan market dan bersiap akan terjadinya koreksi tajam setelahnya.

Sarannya : tradinglah dengan jumlah lot kecil. Atau beristirahat saja hingga situasi menjadi lebih mudah.

Chart H4


Saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya atas bantuan dan dukungan teman-teman, baik secara langsung maupun melalui kolom komentar.
Bantuan dan dukungan moril juga sangat berarti bagi saya yang sangat awam ini.
Sekali lagi terima kasih, semoga Tuhan berkenan melimpahkan Rahmat dan Hidayah-Nya. Melimpahkan Cahaya dan Kasih-Nya.

Seandainya hanya soal virus, barangkali penanganannya tidak terlalu sulit. Bahkan virus yang tersulit sekalipun kalo langsung diformat dan install ulang komputer, masalah selesai.
Atau yang paling mudah : beli komputer baru, masalah selesai.

Namun masalahnya menjadi lain ketika harus berhadapan dengan aktifitas hacking. Saya mengkhawatirkan hal ini karena indikasinya ada (meski tidak pasti), yaitu serangan terhadap modem. Serangan terhadap modem ini merupakan aktifitas kecil dan sepele di dunia hacking. Dibuku-buku soal hacking yang ditulis oleh S’to ada mengupas hal ini. Bahkan softwarenya juga disertakan dalam buku-buku tersebut.

Nah jika masalah yang saya hadapi bukan hanya soal virus, tetapi juga melibatkan aktifitas hacking (meskipun hanya serangan kecil) apakah tidak mungkin komputer saya juga sudah bisa dikendalikan oleh hacker?
Saya tidak bisa bayangkan kalau komputer saya bisa dibajak oleh hacker. Akibatnya tidak lagi soal loss dan profit trading, tapi soal hilangnya seluruh account trading saya. Nah, lo…

Semoga saja hal ini tidak terjadi, dan Tuhan berkenan melindungi. Semoga saja pihak-pihak tertentu tersebut dibukakan hatinya untuk melakukan hal-hal yang terbaik untuk sesama, bukan melakukan yang sebaliknya.

“Setiap benih kebaikan akan diganjar 700 kali lipat,
Setiap benih pencurian akan kehilangan hingga anak cucu”.



Kami Sekeluarga Mengucapkan :

“SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA”
Semoga Puasa Tahun ini dapat lebih meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT,
Tuhan seru sekalian alam, Sumber dari segala sumber.
Yang dari-Nya semua berasal, Yang kepada-Nya semua akan kembali.

Salam Kasih

T. Asra

2 comments:

Asra said...

Blog anda juga sangat bagus pak.
Bapak sangat memahami Elliott Wave.

Niki said...

Terima kasih.
Selamat menjalankan ibadah puasa :)